Cara Melihat Versi Build Windows 10

Windows 10 merupakan versi paling terbaru dari operating sistem ciptaan Microsoft. Windows 10 ini kemungkinan akan menjadi beberapa versi pengembang, mengingat Microsoft masih akan terus mengembang windows 10 sampai benar-benar pulih secara detail. Ini berarti Windows 10 akan menjadi varian windows yang akan bertahan cukup lama, seperti pada windows xp sebelumnya.

Adapun dampak yang mungkin terjadi ketika windows 10 akan diperbaharui secara terus menerus hingga beberapa tahun. Salah satunya adalah banyaknya versi build dari windows itu sendiri. Sehingga ada kemungkinan banyaknya keberagaman versi pembaharuan yang digunakan oleh pengguna pc windows di seluruh dunia. Ini tentu berdampak pula pada varian aplikasi terbaru yang akan digunakan.

Namun ini bukan masalah besar, sebab kemungkinan pembaharuan hanya merupakan pembaharuan minor dari sisi antarmuka dan setelan windows itu sendiri. Jadi jika Anda bermasalah pada versi build windows 10 yang sedang Anda gunakan, Anda bisa menurunkan atau downgrade ke versi yang stabil untuk komputer pc Anda. Namun tentu Anda harus mengetahui build number dari os yang Anda gunakan.

Nah untuk mengetahui, melihat, atau melacak versi build number ini, Anda cukup mengikuti 7 cara berbeda berikut ini:

DxDiag

Cara yang paling sering woiden pribadi gunakan adalah melalui DxDiag. Dari disini Anda tidak hanya dapat melihat versi windows, melainkan informasi penting lainnya seperti spesifikasi RAM, CPU Processor, kecepatan processor, VGA yang digunakan, dan banyak lagi.

Untuk membuka DxDiag, Cukup ketikkan “dxdiag.exe” melalui kolom start menu windows atau mengetikkan “dxdiag” pada kolom jendela Run (Windows + R).

Tentu melalui DxDiag ini, Anda bisa melihat versi windows Anda melalui tab atau jendela “System”.

About Windows

Salah satu cara cepat yang dapat Anda gunakan untuk melihat build number versi windows 10 Anda adalah melalui Windows Run. Caranyua ketik tombol “Windows” + “R” atau ketik “Run” pada kolom start menu windows. Kemudian pada jendela Run ketikkan lagi “winver“.

Ini membuka jendela popup About Windows. Pada jendela ini Anda bisa melihat versi windows Anda pada baris kedua dibawah text bertuliskan Microsoft Windows.

System Information

Jika aplikasi dxdiag dan About Windows tidak kunjung terbuka saat Anda ketikkan melalui Run, Anda juga bisa membuka system information melalui jendela run.

Seperti biasa, Anda harus membuka jendela Run terlebih dahulu yaitu dengan menekan tombol “Windows” + “R” dari keyboard komputer atau ketik “Run” melalui kolom penelusuran start menu windows.

Setelah jendela run, terbuka. Ketikkan “msinfo32“. Setelah ini, jendela “System information” akan terbuka, Anda selebihnya bisa melihat versi build windows Anda dari baris “Version”, tepatnya di menu “System Summary“.

Settings

Cara umum yang biasa orang gunakan untuk melihat versi windows adalah melaui setelan atau settings. Untuk percobaan dari setelan, Anda cukup mengarahkan ke “Settings -> System -> About.

Pada bagian Windows spesification, Anda bisa milihat versi dan build number serta edisi dari windows yang Anda gunakan.

Watermark Desktop

Jika Anda tergabung dalam pengguna yang mengikuti program Windows Insider, Anda akan melihat watermark windows 10 yang menampilkan versi windows yang Anda gunakan.

Watermark ini terletak di pojok kanan bawah jendela desktop pc windows Anda. Tepatnya diatas toolbar windows atau di atas tampilan waktu komputer Anda di layar depan Desktop.

Command Prompt

Jika Anda bersedia sedikit ribet untuk melihat versi windows Anda, ada satu cara yang dapat Anda gunakan, yaitu melalui CMD atau Command Prompt.

Caranya buka CMD di komputer Anda melalui penelusuran start menu windows Anda, kemudian ketikkan “systeminfo“. Pada jendela ini Anda tidak hanya dapat melihat versi build windows Anda, melainkan juga pada host name komputer Anda, pemilik, produsen komputer, tipe sistem dan banyak lagi.

Registry Editor

Cara lain yang jarang orang lakukan adalah melalui Registry Editor. Cara ini biasanya hanya digunakan ketika cara lainnya cukup ribet atau tidak berfungsi di komputer Anda. Jadi salah satu alternatifnya adalah melalui registry editor.

Pertama buka Regisrty Editor dengan mengetikkan “Regedit” dari kolom bar penelusuran start menu windows. Setelah Registry Editor terbuka, arahkan ke folder berikut ini:

  • Computer\HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows NT\CurrentVersion.

Versi build windows anda, berada pada baris yang bertuliskan “BuildLab“.

Itulah ke 7 cara mudah yang dapat Anda terapkan atau lakukan ketika hendak atau ingin melihat versi build number yang Anda gunakan pada komputer windows 10 Anda. Selebihnya, jika ada yang kesulitan Anda lakukan atau mungkin ada masukan atau saran mengenai artikel ini atau selanjutnya. Silahkan tinggalkan melalui kolom komentar dibawah.

You May Also Like