Zooplankton di Arktik Bermigrasi Menggunakan Sinar Bulan

arktik, lautan es
arktik, lautan es
Lautan es Arktik.

Bhataramedia.com – Beberapa bulan yang lalu, para peneliti melaporkan penemuan mengejutkan bahwa makhluk laut yang tinggal di salah satu fjord Arktik, tetap sibuk melalui musim dingin yang gelap dan dingin. Temuan ini dipublikasikan di  jurnal Cell Press 7 Januari 2016 dan mulai dilakukan penyelidikan ke seluruh Arktik. Mereka juga menemukan bahwa, dengan tidak adanya sinar matahari, sinar bulanlah yang mendorong migrasi vertikal hewan laut kecil di sana.

Para peneliti mengatakan bawa perilaku tersebut mungkin merupakan upaya zooplankton untuk menghindari predator yang berburu di bawah cahaya bulan.

“Selama musim dingin Arktik yang gelap dan sangat dingin secara permanen, makhluk laut kecil tersebut, menanggapi cahaya bulan dengan melakukan migrasi massal,” kata Kim Last, dari Scottish Association for Marine Science di Skotlandia.

Tidak peduli di mana para peneliti melihat selama musim dingin Arktik, di fjord, cekungan atau laut terbuka, mereka mengamati perilaku yang sama. Penyelidikan lebih lanjut menunjukkan bahwa makhluk laut telah menggeser kegiatan mereka dari mengikuti 24 jam sinar matahari sepanjang musim panas hingga 24,8 jam sinar bulan sepanjang musim dingin.

Di musim dingin, migrasi vertikal zooplankton ini berlangsung saat bulan naik di atas cakrawala, para peneliti melaporkan. Selain siklus harian ini, mereka juga menemukan tenggelamnya massa zooplankton dari permukaan air hingga kedalaman sekitar 50 meter setiap hari ke 29,5 di musim dingin, bertepatan dengan bulan purnama.

“Temuan yang paling mengejutkan adalah migrasi ini tidak langka atau hanya terisolasi di beberapa tempat. Basis data akustik yang digunakan untuk analisis kami, secara kumulatif meliputi 50 tahun data dari tambatan yang mencakup sebagian besar Samudra Arktik. Kejadian migrasi bulan terjadi setiap musim dingin di semua situs, bahkan di bawah es laut dengan penutup salju di atas,”  kata Kim, seperti dilansir Cell Press (07/01/2016).

Temuan ini memiliki implikasi untuk siklus karbon, yang sangat penting dalam perubahan iklim.

“Migrasi vertikal harian zooplankton berkontribusi signifikan terhadap pompa karbon dengan memindahkan karbon dari permukaan ke laut dalam,” jelas Kim. “Karena tidak ada fotosintesis pada malam di kutub, karbon berpindah ke laut dalam oleh predator yang memakan mangsanya.”

Pengaruh gerakan musim dingin zooplanktons  ini perlu diukur dan dimasukkan ke dalam model biogeokimia. Seiringperubahan iklim dan mencairnya es, kim mengatakan bahwa migrasi zooplankton yang didorong oleh cahaya bulan mungkin menjadi lebih umum, meskipun kita belum negetahui konsekuensi dari hal ini.

Referensi Jurnal :

Kim S. Last, Laura Hobbs, Jørgen Berge, Andrew S. Brierley, Finlo Cottier. Moonlight Drives Ocean-Scale Mass Vertical Migration of Zooplankton during the Arctic Winter. Current Biology, 2016; DOI: 10.1016/j.cub.2015.11.038.

You May Also Like