Dari Limbah Kerang, Bisa Obati Osteoporosis

Mahasiswa UGM Manfaatkan Limbah Cangkang Kerang Untuk Obati Osteoporosis. (Credit: ugm.ac.id)
Mahasiswa UGM Manfaatkan Limbah Cangkang Kerang Untuk Obati Osteoporosis. (Credit: ugm.ac.id)
Mahasiswa UGM Manfaatkan Limbah Cangkang Kerang Untuk Obati Osteoporosis. (Credit: ugm.ac.id)

Bhataramedia.com – Mahasiswa Universitas Gajah Mada (ugm)menemukan obat untuk membantu mencegah terjadinya osteoporosis pada orang tua yang lanjut usia. Mereka memanfaatkan limbah kerang darah (Anadara granosa) untuk dijadikan bahan pokok kalsium yang tinggi untuk obat osteoporosis.

Nabila Syarifah Jamilah, bersama rekannya Istianah Maryam Jamilah, Aprilia Maharani, Pras Setya, dan Ariska Devy berhasil mengolah limbah cangkang kerang darah menjadi sumber kalsium untuk terapi alterntatif osteoporosis.

Bersama dosennya, Devita Anggraeni, mereka berhasil melakukan uji coba dan mendapatkan formula yang tepat untuk membantu terapi osteoporosis.

“Proses pembuatannya sederhana yaitu cangkang kerang yang kami peroleh dari sejumlah rumah makan di Jogja di oven pada suhu 110 oC selama 8 jam kemudian dihaluskan menjadi bentuk serbuk halus,” kata Nabil, hari Kamis (11/6/2015) seperti yang dilansir dari situs resmi UGM.

Dalam hasil uji coba yang dilakukan pada seekor tikus. Untuk sementara hasil pembacaan pada radiografinya menunjukkan bahwa tikus yang telah diinduksi osteoporosis sebelumnya kemudian diberi serbuk cangkang kerang darah menunjukkan adanya penyembuhan dari osteoporosis yang sangat baik.

“Tikus yang diovariektomi dan tidak diberi perlakuan mengalami osteoporosis, sedangkan yang diovariektomi dan diberi cangkang kerang gambaran osteoporosisnya hilang dengan intensitas sinar X yang diserap paling tinggi dibandingkan kelompok yang lain” tambah Nabil.

Dengan adanya kajian pre-klinis pada tikus ini membuktikan bahwa kalsium pada cangkang kerang darah dapat diserap dan membantu mengurangi risiko osteoporosis dengan sumber kalsium alternatif.

You May Also Like